Alasan Bisnis Memerlukan Email Marketing

email blast gratis
email blast

Cerita Bisnis - Sekarang ini ada banyak teknologi/platform dan strategi yang bisa Anda gunakan untuk memasarkan brand Anda, mulai dari media sosial, website, hingga layanan email. Dari sekian banyak teknologi/platform untuk melakukan kegiatan marketing, apakah email marketing masih penting untuk digunakan dalam bisnis? 

Jawabannya adalah iya, sangat penting! Beberapa orang pasti berpikir kalau email blast ini sudah tidak efektif lagi. Padahal, email marketing ini masih merupakan cara yang paling efektif untuk menarik pelanggan. 

Walaupun saat ini media sosial telah menjadi salah satu channel yang paling penting untuk bisnis, alasan mengapa email blast masih tetap efektif digunakan adalah karena tidak semua orang menggunakan/memiliki media sosial. Apalagi jika target konsumen Anda bukanlah milenial. Walaupun tidak memiliki media sosial, orang-orang tersebut pasti kemungkinan besar tetap memiliki email yang mereka gunakan untuk kepentingan pribadi maupun pekerjaan mereka. 

 

email blast gratis

Lalu apa yang membuat strategi email marketing ini masih menjadi salah satu cara yang efektif untuk memasarkan brand Anda?

  • Lebih Efektif Untuk Menarik Pelanggan

Sosial media memang lebih efektif untuk berinteraksi dan membangun hubungan dengan konsumen. Tapi, jika Anda ingin mereka menjadi pelanggan Anda, strategi email marketing ini merupakan pilihan yang tepat. 

Menurut studi yang dilakukan McKinsey & Company, email marketing 40% lebih efektif untuk menjangkau konsumen dibandingkan dengan menggunakan sosial media. Karena email marketing ini tidak ditentukan berdasarkan algoritma sosial media yang ada, jangkauan pasar bisnis Anda pun jadi lebih luas. 

 

  • Bersifat Lebih Personal

Konsumen biasanya akan lebih responsif kepada pesan yang bersifat lebih personal. Email marketing memungkinkan Anda untuk menjangkau konsumen Anda secara lebih personal. 

Lewat email, Anda bisa menyesuaikan isi konten Anda berdasarkan preferensi dan juga riwayat pembelian konsumen Anda. Begitu juga dengan segmentasi audiens yang dapat Anda atur sendiri. 


  • Lebih Hemat Biaya

Email marketing memungkinkan Anda untuk menjangkau target audiens yang lebih luas dengar biaya yang murah. Jika dibandingkan beriklan lewat brosur atau di media cetak, radio, maupun TV yang jelas membutuhkan biaya yang lebih besar, email marketing jauh lebih hemat baik dari segi biaya maupun waktu.


  • Mendorong Konsumen Untuk Melakukan Sebuah Tindakan

Sadar atau tidak, kita dilatih untuk merespon setiap email, baik itu membalas, meneruskannya, mendaftar, membuka halaman lain, dan lain sebagainya. Anda bisa mendorong konsumen Anda untuk segera melakukan sesuatu melalui email marketing dengan menambahkan tombol call-to-action

Tombol ini dapat diarahkan ke banyak hal, seperti mengarahkan konsumen ke website milik Anda, menawarkan diskon, mengajak mereka untuk belanja produk Anda, atau membagikan konten ke sosial media. Dengan adanya tombol call-to-action, pandangan konsumen akan langsung terarah ke tombol tersebut dan rasa penasaran mereka akan meningkatkan rasa untuk mengklik tombol tersebut. 

 

  • Terukur

Dengan menggunakan bantuan analytic tools untuk email marketing, Anda tidak perlu lagi menebak-nebak apakah target audiens Anda menerima email Anda atau tidak, apakah mereka membacanya, dan lain sebagainya. Malalui analytic tools, Anda bisa mengetahui seberapa efektif campaign yang Anda buat, berapa banyak orang yang membuka dan mebaca email Anda, berapa banyak yang mengklik tombol CTA yang Anda buat, dan lain sebagainya. 

Dengan mengetahui hal-hal tersebut, Anda jadi bisa mengetahui preferensi target konsumen Anda, strategi yang berhasil dan yang tidak berhasil, serta melakukan penyesuaian untuk meningkatkan efektivitas bisnis Anda.

 

  • Bisa Diotomatisasi

Anda tidak perlu membuang waktu untuk mengirim pesan/email satu persatu ke konsumen Anda. Saat ini, sudah ada banyak automation tools yang bisa Anda gunakan untuk email marketing bisnis Anda. Dengan mengotomasi email bisa membantu Anda untuk meningkatkan relevansi dan ketepatan waktu dari pengiriman pesan Anda. 

Misalnya ada seorang konsumen yang mengunjungi web jualan online milikmu dan sudah memasukkan produk ke shopping cart tapi ia tidak melanjutkannya ke pembayaran. Dengan otomatisasi email, kamu bisa mendorong dan mengingatkan konsumen ini untuk melanjutkan proses pembeliannya. Jadi kamu lebih punya kontrol dan bisa mempersonalisasi pesan yang ingin kamu sampaikan. 

Selain itu, kamu juga bisa menghemat waktu dengan automation tools kamu tidak perlu membuat pesan yang sama berkali-kali, misalnya email ‘selamat datang’ atau email ‘terima kasih’ karena kamu bisa mengirimkannya secara otomatis. 

 

  • Dapat Terintegrasi Dengan Channel Marketing Lainnya

Karena kontennya lebih bebas, Anda bisa mengintegrasikan channel-channel marketing yang lainnya di dalam body email seperti menambahkan video atau tombol media sosial pada email. Dengan demikian, email yang Anda kirim ke konsumen pun bisa lebih interaktif dan bisa mendukung channel marketing lain dari bisnis Anda.


  • Meningkatkan Traffic Ke Web Jualan Online

Email marketing merupakan cara yang efektif untuk mengarahkan konsumen ke website milik Anda, baik itu ke halaman produk ataupun ke halaman konten blog Anda. Dengan menggunakan email marketing ini, Anda dapat menginformasikan produk baru kepada mereka sehingga mereka bisa mengecek produk baru ini di website milik Anda dan akhirnya bisa meningkatkan pembelian.

 

Setelah mengetahui pentingnya email marketing ini untuk bisnis Anda, maka langkah berikutnya apa? Untuk langkah awal, Anda bisa mengembangkan dulu daftar kontak email bisnis Anda. Ada beberapa cara untuk menambah daftar kontak email bisnis, salah satunya dengan meminta konsumen Anda untuk menuliskan email milik mereka untuk mendapatkan penawaran atau informasi konten pada website milik Anda. Dan yang penting, jangan lupa untuk selalu memastikan website Anda selalu responsif dan user-friendly.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Dengan WhatsApp Blast Kita Bisa Apa Aja

WhatsApp Blast  - Banyak yang bertanya tanya, untuk apa kita menggunakan WhatsApp blast? Dan apa saja yang dapat kita lakukan dengan platfor...